Minggu, Agustus 16, 2009

Akhirnya, Wikipedia Berbahasa Aceh Lahir

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Pihak Wikimedia Foundation akhirnya menyetujui adanya Wikipedia dalam bahasa Aceh, sejak Kamis (13/8). Lahirnya Wikipedia berbahasa Aceh ini setelah pihak Yayasan Wiki menghubungi Mark Durie, doktor asal Australia yang meneliti bahasa Aceh.

Koordinator Aceh Blogger Community Fadli Idris mengaku menerima kabar disetujuinya Wikipedia Aceh dari Ivan Lanin, pengasuh Wikipedia Indonesia, dan secarik surat yang dikirim pihak Wikimedia Foundation ke inkubator Wiki versi Aceh.

Lahirnya Wikipedia berbahasa Aceh ini membutuhkan waktu panjang. Sejak dicetuskan oleh Muhammad Nabil Berry pada awal 2008 lalu, proyek Wiki Aceh sempat terseok-seok. Apalagi, banyak user yang semula telah mendaftar sebagai penyumbang bahan untuk lahirnya Wiki Aceh, satu-demi-satu akhirnya mengundurkan diri alias menjadi user-pasif.

Baru dua bulan terakhir ini, Nabil bersama Komunitas Blogger Aceh menggarap proyek ini lebih serius. Fadli menyebutkan, pihaknya sampai harus menghubungi Mark Durie, ahli bahasa asal Australia. Kebetulan, Durie sedang meneliti bahasa Aceh.

“Wikipedia meminta ada salah seorang yang ahli dalam bahasa Aceh, sehingga kami menawarkan Mark Durie untuk jadi ahli yang bisa dihuhungi,” kata Fadli kepada acehkita.com, Kamis (13/8).

Beruntung, sebut Fadli, Mark Durie mau membantu lahirnya Wikipedia brevaza Aceh ini. “Setelah diverifikasi ke Mark Durie, Wikipedia bahasa Aceh siap dicreate, namun memerlukan persetujuan dari language borrad dulu,” kata dia.

Fadli mengaku girang atas lahirnya Wiki Aceh ini. “Saya terharu, akhirnya usaha untuk melahirkan Wikipedia dalam bahasa Aceh terwujud,” ujar pemilik blog fadli.web.id ini. “Setelah ini, harus dipikirkan bersama untuk menyosialisasikan telah adanya Wikipedia dalam bahasa Aceh, dan harus kita perkaya isinya.” []

0 comments:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Web Hosting